Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Data & Alat
Kamis, 04 Juli 2024 | 14:30 WIB
STATISTIK KEBIJAKAN FISKAL
Rabu, 03 Juli 2024 | 08:55 WIB
KURS PAJAK 03 JULI 2024 - 09 JULI 2024
Senin, 01 Juli 2024 | 09:36 WIB
KMK 10/KM.10/2024
Rabu, 26 Juni 2024 | 08:45 WIB
KURS PAJAK 26 JUNI 2024 - 02 JULI 2024
Fokus
Reportase

Vaksinasi Pelaku Pasar Modal dan Perbankan, Ini Pesan Presiden Jokowi

A+
A-
6
A+
A-
6
Vaksinasi Pelaku Pasar Modal dan Perbankan, Ini Pesan Presiden Jokowi

Presiden Jokowi meninjau vaksinasi di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (31/3/2021). (tangkapan layar Youtube)

JAKARTA, DDTCNews – Presiden Joko Widodo (Jokowi) ingin aktivitas ekonomi di sektor keuangan, terutama di pasar modal dan perbankan, segera normal setelah adanya vaksinasi Covid-19.

Jokowi mengatakan sektor keuangan menjadi penggerak penting bagi perekonomian nasional. Oleh karena itu, membaiknya sektor usaha tersebut juga akan berdampak pada percepatan pemulihan ekonomi nasional.

"Kami harapkan aktivitas di pasar modal dan aktivitas di perbankan kita akan terlindungi dari tertularnya [atau] terpaparnya Covid. Kami harapkan semuanya nanti setelah diberikan vaksinasi berjalan normal seperti biasanya," katanya usai meninjau vaksinasi di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (31/3/2021).

Baca Juga: Terima LHP dari BPK, Jokowi Kembali Soroti Perizinan yang Masih Rumit

Jokowi mengatakan pelaku sektor keuangan menjadi salah satu prioritas penerima vaksinasi, terutama pada petugas yang berhadapan langsung dengan nasabah. Setelah mendapatkan vaksinasi, petugas tersebut akan lebih imun terhadap virus sehingga kegiatan ekonomi bisa segera pulih.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut pemberian vaksinasi pada pelaku sektor keuangan juga untuk meningkatkan kepercayaan pasar. Jika kepercayaan itu telah terbentuk, kesempatan untuk meningkatkan transaksi dan memulihkan perekonomian akan makin besar.

"Saya berharap seluruh teman-teman yang ada di sektor keuangan, baik di perbankan, di nonbank, atau di capital market bisa kembali memiliki confidence karena itu sangat menentukan pemulihan ekonomi kita semuanya," ujarnya.

Baca Juga: Jokowi Klaim IKN Bakal Dukung Sektor Pertanian Daerah Sekitarnya

Sri Mulyani menjelaskan program vaksinasi Covid-19 didanai sepenuhnya menggunakan APBN. Menurutnya, pemberian vaksinasi pada petugas di sektor keuangan akan langsung memberikan dampak baik pada perekonomian nasional.

Hingga saat ini, lebih dari 10 juta vaksin telah disuntikkan kepada masyarakat dengan rata-rata penyuntikan 500.000 dosis per hari. Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut Indonesia kini menempati posisi 4 besar negara nonprodusen vaksin yang memberikan vaksinasi terbanyak di dunia. (kaw)

Baca Juga: Jokowi Bentuk Satgas Untuk Berantas Judi Online, Begini Perinciannya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : vaksin, vaksinasi, virus Corona, Covid-19, Presiden Jokowi, pasar modal, perbankan

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Minggu, 17 Maret 2024 | 14:00 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Wapres Ma‘ruf Amin Sebut Makan Siang Gratis Belum Masuk RAPBN 2025

Kamis, 14 Maret 2024 | 10:45 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Jokowi Ingatkan umat Muslim Berzakat, Begini Harapannya

Minggu, 10 Maret 2024 | 15:30 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Indonesia Salurkan 10 Juta Vaksin Polio ke Afghanistan

Minggu, 10 Maret 2024 | 13:00 WIB
KPP BADAN DAN ORANG ASING

Perlancar Setoran PPN PMSE, Kantor Pajak Kunjungi Kantor Pusat BRI

berita pilihan

Senin, 08 Juli 2024 | 17:40 WIB
PERATURAN PERPAJAKAN

Aturan Bebas Bea Masuk Bibit dan Benih Pertanian, Download di Sini

Senin, 08 Juli 2024 | 17:30 WIB
APBN 2024

Sri Mulyani Proyeksikan Kinerja PNBP Lampaui Target Tahun Ini

Senin, 08 Juli 2024 | 17:00 WIB
PENERIMAAN PAJAK

Kejar Penerimaan Pajak di Semester II, Sri Mulyani Ungkap 3 Strategi

Senin, 08 Juli 2024 | 16:45 WIB
SELEKSI HAKIM AGUNG

Wawancara Calon Hakim Agung, Termasuk TUN Khusus Pajak, Tonton di Sini

Senin, 08 Juli 2024 | 16:05 WIB
PENERIMAAN PERPAJAKAN

Penerimaan Bea dan Cukai 2024 Diprediksi Kembali Shortfall Rp24,5 T

Senin, 08 Juli 2024 | 16:00 WIB
KABUPATEN WONOSOBO

Opsen Pajak Kendaraan di Kabupaten Wonosobo Diatur, Begini Detailnya

Senin, 08 Juli 2024 | 15:15 WIB
PENERIMAAN PAJAK

Penerimaan Pajak Terkontraksi 7,9%, Sri Mulyani Ungkap 2 Penyebabnya

Senin, 08 Juli 2024 | 15:00 WIB
PAJAK PENGHASILAN

Pegawai Dapat Uang untuk Sewa Kos dari Pemberi Kerja, Kena PPh 21?