Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Literasi
Selasa, 02 Juli 2024 | 15:00 WIB
PANDUAN PAJAK PEMULA
Senin, 01 Juli 2024 | 18:12 WIB
KAMUS PAJAK
Jum'at, 28 Juni 2024 | 20:00 WIB
KAMUS AKUNTANSI DAN PAJAK
Jum'at, 28 Juni 2024 | 19:30 WIB
RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI
Data & Alat
Rabu, 03 Juli 2024 | 08:55 WIB
KURS PAJAK 03 JULI 2024 - 09 JULI 2024
Senin, 01 Juli 2024 | 09:36 WIB
KMK 10/KM.10/2024
Rabu, 26 Juni 2024 | 08:45 WIB
KURS PAJAK 26 JUNI 2024 - 02 JULI 2024
Rabu, 19 Juni 2024 | 10:03 WIB
KURS PAJAK 19 JUNI 2024 - 25 JUNI 2024
Fokus
Reportase

DJP Sumut I Gelar Bimtek Inklusi Kesadaran Pajak Perguruan Tinggi

A+
A-
4
A+
A-
4
DJP Sumut I Gelar Bimtek Inklusi Kesadaran Pajak Perguruan Tinggi

Berfoto bersama dalam bimbingan teknis dan sharing session inklusi kesadaran pajak untuk perguruan tinggi pada hari ini, Rabu (2/8/2023).

MEDAN, DDTCNews - Kanwil Ditjen Pajak (DJP) Sumatera Utara (Sumut) I menggelar bimbingan teknis dan sharing session inklusi kesadaran pajak untuk perguruan tinggi pada hari ini, Rabu (2/8/2023).

Kabid Penyuluhan, Pelayanan, dan Humas Kanwil DJP Sumut I Bismar Fahlerie menyampaikan terima kasih kepada kampus-kampus mitra yang telah memasukkan materi inklusi kesadaran pajak pada mata kuliah wajib kurikulum (MKWK). Dia berharap kerja sama ini dapat lebih ditingkatkan lagi.

“Terutama dalam mendukung program edukasi perpajakan yang kini sedang dilaksanakan oleh DJP,” katanya, dikutip dari keterangan yang disampaikan Tax Centre Universitas Sumatera Utara (USU).

Baca Juga: Godok Aturan Teknis, Pemprov Bakal Pungut Pajak Alat Berat Mulai 2025

Bismar mengatakan pada masa depan, para peserta didik diharapkan menjadi wajib pajak yang patuh dan sadar akan kewajibannya di bidang perpajakan. Para peserta didik juga diharapkan bisa menjadi agent of change dalam mendukung terciptanya kepatuhan dan kesadaran pajak di tengah masyarakat.

Tax Centre USU hadir mewakili salah satu lembaga pendidikan tinggi mitra kerja DJP dalam menjalankan program inklusi kesadaran pajak. Staf Tax Centre USU yang juga pengurus DPP Perkumpulan Tax Center dan Akademisi Pajak Seluruh Indonesia (PERTAPSI) Indra Efendi Rangkuti hadir sebagai pembicara.

Indra mengatakan pada 2018, USU menjadi salah satu kampus yang ditunjuk Kanwil DJP Sumut I dalam pilot project program inklusi kesadaran pajak. Program inklusi kesadaran pajak di USU dimulai dengan adanya bimbingan teknis terhadap dosen pengasuh mata kuliah wajib umum pada 15 Februari 2018.

Baca Juga: Pemkab Siapkan Hadiah untuk Pengusaha dan Konsumen yang Patuh Pajak

Adapun mata kuliah umum yang diberi materi inklusi kesadaran pajak adalah Pendidikan Agama, Pendidikan Pancasila, Pendidikan Kewarganegaraan, dan Bahasa Indonesia. Setiap tahun ajaran baru, selalu ada rapat evaluasi yang diadakan Kanwil DJP Sumut I dengan para dosen.

“Dalam rapat juga diberikan masukan-masukan untuk penyempurnaan materi pembelajaran yang disampaikan nantinya. Ada juga pemberian penghargaan kepada dosen yang dianggap mampu menerapkan inklusi kesadaran pajak dengan tepat dan inovatif pada proses perkuliahan,” katanya.

Selain melalui perkuliahan, inklusi kesadaran pajak juga dijadikan sebagai salah satu materi dalam kegiatan pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru (PKKMB) di USU. Pada 2019 dan 2022, USU mendapat penghargaan khusus dari Kanwil DJP Sumut I.

Baca Juga: Ongkos Produksi Naik, Malaysia Kaji Ulang Windfall Tax Kelapa Sawit

Dalam kesempatan ini, Indra juga memperkenalkan pengurus Korwil PERTAPSI Sumut I yang baru dilantik pada 30 Mei 2023. Mereka adalah Faisal Eriza (ketua), Amran Manurung (wakil ketua), Aston L. Situmorang (sekretaris), dan Sri Fitria Jayusman (bendahara). Ada pula 2 anggota yang hadir, yakni Risuhendi R dan Firman L. Tarigan.

Dalam acara ini, Kepala Seksi Bimbingan Penyuluhan dan Pengelolaan Dokumen Kanwil DJP Sumut I Tengku Amiliza memperkenalkan portal edukasi pajak, yaitu edukasi.pajak.go.id. Salah satu konten yang ada pada portal ini adalah inklusi pajak

“Di dalamnya berisi bahan-bahan inklusi kesadaran pajak, e-riset, dan sebagainya yang dapat dimanfaatkan oleh kampus dalam menyukseskan program inklusi kesadan pajak,” katanya. (kaw)

Baca Juga: Hitung Pajak Minimarket, WP Diedukasi soal Pembukuan atau Pencatatan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : Kanwil DJP Sumut I, pajak, daerah, USU, tax center, PERTAPSI, inklusi kesadaran pajak

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Selasa, 02 Juli 2024 | 14:30 WIB
IBU KOTA NUSANTARA (IKN)

Pengajuan Fasilitas Perpajakan IKN Butuh Lebih Sedikit Dokumen Syarat

Selasa, 02 Juli 2024 | 14:00 WIB
INFOGRAFIS PAJAK

Pihak-Pihak yang Wajib Memberikan Data dan Informasi Perpajakan

Selasa, 02 Juli 2024 | 13:30 WIB
PER-6/PJ/2024

Masih Ada Waktu! Pemberi Kerja Perlu Cek Pemadanan NIK-NPWP Karyawan

Selasa, 02 Juli 2024 | 12:30 WIB
KABUPATEN BOYOLALI

Pajak Hiburan Maksimal 40%, Ini Daftar Tarif Pajak Terbaru di Boyolali

berita pilihan

Rabu, 03 Juli 2024 | 14:30 WIB
PROVINSI BENGKULU

Godok Aturan Teknis, Pemprov Bakal Pungut Pajak Alat Berat Mulai 2025

Rabu, 03 Juli 2024 | 14:00 WIB
APBN 2024

DPR Setujui Pemberian PMN kepada BUMN senilai Rp28,28 Triliun

Rabu, 03 Juli 2024 | 13:47 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Evaluasi PDN, Jokowi: Back Up Semua Data Biar Tidak Terkaget-kaget

Rabu, 03 Juli 2024 | 13:30 WIB
KABUPATEN BLORA

Pemkab Siapkan Hadiah untuk Pengusaha dan Konsumen yang Patuh Pajak

Rabu, 03 Juli 2024 | 10:30 WIB
KEBIJAKAN PAJAK

Kemenperin Beri Usulan Terkait Insentif Perpajakan Industri Farmasi

Rabu, 03 Juli 2024 | 10:00 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

e-Faktur Masih Pakai Format NPWP 15 Digit, Begini Penjelasan DJP

Rabu, 03 Juli 2024 | 09:30 WIB
KEBIJAKAN PAJAK

Strategi Turunkan Harga Obat dan Alkes, Insentif Perpajakan Disiapkan

Rabu, 03 Juli 2024 | 08:55 WIB
KURS PAJAK 03 JULI 2024 - 09 JULI 2024

Kurs Pajak Terbaru: Rupiah Masih Lesu Terhadap Mayoritas Negara Mitra

Rabu, 03 Juli 2024 | 08:30 WIB
BERITA PAJAK HARI INI

Kejar Target Penerimaan Pajak, Kemenkeu Optimalisasi Proses Restitusi