Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Literasi
Jum'at, 18 April 2025 | 15:30 WIB
RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI
Kamis, 17 April 2025 | 17:00 WIB
TIPS PAJAK DAERAH
Kamis, 17 April 2025 | 14:00 WIB
KELAS PPh Pasal 21 (12)
Selasa, 15 April 2025 | 18:15 WIB
KETUA MA 1974-1982 OEMAR SENO ADJI:
Fokus
Reportase

Kanal Pakpol DDTCNews Ditutup: 576 Konten Telah Diakses 1,78 Juta Kali

A+
A-
1
A+
A-
1

JAKARTA, DDTCNews - Mulai hari ini, Jumat (25 Oktober 2024), kanal Pajak dan Politik (Pakpol) DDTCNews: Suaramu, Pajakmu resmi ditutup. Penutupan kanal ini dilakukan dalam acara Temu Kontributor Buku DDTC: Gagasan Perpajakan untuk Prabowo-Gibran di Menara DDTC.

Seperti diketahui, kanal ini diluncurkan pada Juli 2023. Redaksi DDTCNews mengambil tagline Suaramu, Pajakmu karena suara dari para pemilih tidak hanya menentukan presiden dan wakil presiden serta para wakil rakyat, tetapi juga arah kebijakan pajak ke depan.

“Melalui kanal ini, DDTCNews telah menyediakan 576 konten bagi pembaca. Seluruh konten telah diakses sebanyak 1,78 juta kali. Bagi DDTCNews, angka itu merupakan bukti adanya kepercayaan dari pembaca. Terima kasih!” ujar Pemimpin Redaksi DDTCNews Kurniawan Agung Wicaksono.

Statistik tersebut dinilai sejalan dengan harapan awal DDTCNews, yakni menyediakan wadah bertemunya partai politik, calon anggota legislatif, calon presiden, dan calon wakil presiden dengan para calon pemilih dalam pemilu 2024.

Konten dalam kanal Pakpol DDTCNews ini bervariasi dan tersebar di semua subkanal. Mulai dari berita nasional, berita daerah, berita internasional, wawancara, lomba, perspektif, kutipan, tajuk, narasi data, kamus, kampus, agenda, infografis, foto, hingga video.

Hadirnya program ini juga menjadi bagian dari wujud nyata 3 misi DDTCNews, yaitu menyediakan informasi, memberikan masukan atas kebijakan perpajakan, sekaligus menjadi wahana edukasi perpajakan bagi masyarakat.

“Presiden dan wakil presiden sudah dilantik. Jajaran kabinet Merah Putih juga sudah terbentuk. Kini, saatnya kita mengawal arah kebijakan perpajakan 5 tahun mendatang. Tetap dapatkan informasi perpajakan terkini melalui DDTCNews,” kata Kurniawan.

Meskipun kanal ini sudah ditutup, berbagai informasi pajak dan politik tetap akan disediakan oleh DDTCNews melalui berbagai kanal lainnya. Terlebih, hal ini berawal dari keyakinan bahwa bidang perpajakan seharusnya tidak boleh ditinggalkan dalam berbagai diskursus semua sektor, termasuk politik.

Layaknya politik, bidang perpajakan seharusnya juga dekat dengan masyarakat karena merupakan kontributor terbesar dari pendapatan negara. Simak pula ‘Digelar, Temu Kontributor Buku Gagasan Perpajakan untuk Prabowo-Gibran’. (kaw)

Topik : pajak dan politik, pakpol, pakpol ddtcnews, pemilu 2024, pajak, perpajakan, capres, caleg, parpol

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Kamis, 17 April 2025 | 17:00 WIB
TIPS PAJAK DAERAH

Cara Bayar Pajak Bumi dan Bangunan Via Aplikasi Shopee

Kamis, 17 April 2025 | 16:30 WIB
KONSULTAN PAJAK

Baru Dapat Izin 2024, Konsultan Pajak Boleh Kosongkan Realisasi PPL

Kamis, 17 April 2025 | 16:00 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Ada Kebijakan Tarif AS, Pemerintah Perlu Antisipasi Dampaknya ke Pajak

Kamis, 17 April 2025 | 15:00 WIB
PELAPORAN SPT TAHUNAN

Tingkatkan Kepatuhan Pelaporan SPT Badan, DJP Lakukan Berbagai Upaya

berita pilihan

Sabtu, 19 April 2025 | 16:30 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Ingat Lagi Ketentuan Pengkreditan Pajak Masukan sebelum Pengukuhan PKP

Sabtu, 19 April 2025 | 14:00 WIB
PROVINSI SULAWESI TENGAH

Ada Pemutihan! Kendaraan Mati 10 Tahun, Cukup Bayar 1 Tahun Saja

Sabtu, 19 April 2025 | 11:35 WIB
KOLABORASI LeIP-DDTC

Gratis 25 Buku Terbaru DDTC untuk PERTAPSI! Beri Komentar Terbaik Anda

Sabtu, 19 April 2025 | 11:30 WIB
INFOGRAFIS PAJAK

Siapa yang Masuk Keluarga Sedarah dan Semenda dalam Aturan Pajak?

Sabtu, 19 April 2025 | 10:30 WIB
PMK 81/2024

Ketentuan PPh atas Pengalihan Partisipasi Interes, Apa yang Berubah?

Sabtu, 19 April 2025 | 10:00 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

WP Badan Masih Bisa Perpanjang Waktu Lapor SPT Tahunan, Tambah 2 Bulan

Sabtu, 19 April 2025 | 09:30 WIB
PENERIMAAN PERPAJAKAN

DPR Khawatir Efek Lemahnya Daya Beli Merembet ke Kinerja Cukai Rokok

Sabtu, 19 April 2025 | 09:05 WIB
LAPORAN FOKUS

Meluruskan Fungsi Pengadilan Pajak sebagai Lembaga Yudisial