Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Fokus
Reportase

Wah! Akademisi Singapura Apresiasi Buku DDTC dan Program DDTC Academy

A+
A-
5
A+
A-
5
Wah! Akademisi Singapura Apresiasi Buku DDTC dan Program DDTC Academy

Vice Dean and Head of Taxation Programme di Singapore University of Social Science (SUSS) (kanan) bersama dengan Lead of DDTC Academy Nehemia Daniel Sohilait (kiri) di sela Asia Tax Forum 2025.

SINGAPURA, DDTCNews – Perwakilan lembaga pendidikan di Singapura, Darren Koh, mengapresiasi buku terbitan DDTC, yakni DDTC Indonesian Tax Manual 2024 (DDTC ITM) versi bahasa Inggris dan DDTC Indonesian Transfer Pricing Manual (DDTC ITPM).

Darren Koh merupakan Vice Dean and Head of Taxation Programme di Singapore University of Social Science (SUSS). Selain menjadi akademisi di SUSS, dia juga merupakan salah satu Board of Directors Tax Academy of Singapore.

“Terima kasih, ini luar biasa! Sangat membantu kami bisa memahami konteks pajak domestik dan ketentuan transfer pricing di Indonesia seperti apa,” ujar Darren setelah menerima buku DDTC, dikutip pada Jumat (25/4/2025).

Baca Juga: Apa Hak dan Kewajiban WP dalam Pemeriksaan Pajak Pasca-PMK 15/2025?

Apresiasi disampaikan melalui Lead of DDTC Academy Nehemia Daniel Sohilait di sela-sela gelaran ITR Asia Tax Forum 2025 di Singapura. Mewakili Founder DDTC Darussalam dan Danny Septriadi, Daniel menyampaikan buku tersebut kepada Darren.

Darren menyampaikan apresiasi karena DDTC sebagai konsultan pajak konsisten menerbitkan buku. Menurutnya, DDTC ITM 2024 dan DDTC ITPM sangat membantu pihak-pihak internasional untuk memahami kententuan perpajakan dan transfer pricing di Indonesia.

Dalam kesempatan yang sama, Darren turut menyampaikan apresiasi terhadap DDTC Academy karena bisa berkolaborasi menyelenggarakan pelatihan dengan berbagai institusi internasional. ”Sepertinya, banyak kerja sama antar institusi yang bisa kita lakukan di kemudian hari,” imbuhnya.

Baca Juga: DDTC Academy Buka Training Transfer Pricing Documentation (TP Doc)

Sebagai informasi kembali, lebih dari 15.000 orang telah menjadi bagian dari alumni 260 kelas yang diselenggarakan DDTC Academy. Peserta berasal dari 35 provinsi di Indonesia serta 7 negara lain, yakni Inggris, Belanda, Polandia, India, Australia, Malaysia, dan Singapura.

Peserta tidak hanya wajib pajak, tetapi juga pemangku kebijakan. Para konsultan pun kerap belajar dan mengikuti kelas yang digelar DDTC Academy. Ada pula dosen, mahasiswa, perwakilan LSM, awak media, dan perwakilan institusi lainnya.

Sejak 2019, DDTC Academy menjadi satu-satunya institusi di Indonesia yang diakui Chartered Institute of Taxation (CIOT) untuk menyelenggarakan kelas persiapan ujian Advanced Diploma in International Taxation (ADIT). Sebanyak 34 profesional DDTC telah memegang sertifikat internasional yang diselenggarakan CIOT. Sebanyak 17 orang di antaranya telah meraih gelar ADIT.

Baca Juga: Terakhir Hari Ini! Daftar Kelas Persiapan Ujian ADIT Transfer Pricing

DDTC Academy menghadirkan program pelatihan dengan pendekatan yang menggabungkan konsep, informasi terkini, pemahaman mendalam tentang pajak domestik dan global, serta praktik. Beragam program dirancang berdasarkan pada kebutuhan publik, berbagai industri, pemerintah, perguruan tinggi, serta lembaga/institusi lainnya.

Hal-hal di atas, merupakan perwujudan mimpi DDTC Academy untuk mengeliminiasi informasi asimetris dan menyediakan akses belajar pajak yang berkualitas untuk seluruh pihak. (sap)

Artikel reportase ini ditulis oleh Lead of DDTC Academy Nehemia Daniel Sohilait saat menghadiri Asia Tax Forum 2025 di Singapura.

Baca Juga: Lebih dari 20.000 Akun Terdaftar di DDTC Academy, Anda Sudah Punya?

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : Asia Tax Forum 2025, International Tax Review, ITR, DDTC Academy, buku DDTC, reportase

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Rabu, 23 April 2025 | 19:25 WIB
REPORTASE DDTC DARI SINGAPURA

Tiba di Singapura, 5 Profesional DDTC Bakal Hadiri Asia Tax Forum 2025

Rabu, 23 April 2025 | 15:09 WIB
KERJA SAMA PERPAJAKAN

STHI Jentera dan DDTC Luncurkan Program Capacity Building Hukum Pajak

Rabu, 23 April 2025 | 10:20 WIB
DDTC ACADEMY – PRACTICAL COURSE

Pendaftaran Ditutup Hari Ini! Excel bagi Profesional Pajak Pemula

Selasa, 22 April 2025 | 16:03 WIB
DDTC ACADEMY - EXCLUSIVE SEMINAR

Perhatikan Pengeluaran yang Langsung Berhubungan dengan Kegiatan Usaha

berita pilihan

Jum'at, 23 Mei 2025 | 19:00 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Bisakah Pajak Masukan Dikreditkan Sebelum WP Dikukuhkan sebagai PKP?

Jum'at, 23 Mei 2025 | 18:45 WIB
KONSULTASI PAJAK

Apakah PPN Termasuk Pajak yang Tercakup dalam Ketentuan GMT?

Jum'at, 23 Mei 2025 | 18:30 WIB
PELANTIKAN DIRJEN BEA DAN CUKAI

Mundur dari TNI, Dirjen Bea Cukai Baru Ini Siap Berantas Penyelundupan

Jum'at, 23 Mei 2025 | 18:00 WIB
CORETAX SYSTEM

Sri Mulyani Mohon WP Beri Waktu Dirjen Pajak Baru Telaah Isu Coretax

Jum'at, 23 Mei 2025 | 17:45 WIB
KEBIJAKAN PAJAK

Model Bisnis Digital Kian Kompleks, Bagaimana Peluang Pemajakannya?

Jum'at, 23 Mei 2025 | 17:45 WIB
PENERIMAAN PAJAK

Penerimaan Pajak hingga April 2025 Kontraksi 10,7%, Ini Respons Menkeu

Jum'at, 23 Mei 2025 | 17:30 WIB
KEMENTERIAN KEUANGAN

Tak Lagi di DJP, Suryo Utomo Bakal Tetap Bantu-Bantu Dirjen Pajak Baru

Jum'at, 23 Mei 2025 | 16:30 WIB
PENERIMAAN PAJAK

Tak Ada Data Neto, Realisasi Setoran Pajak Bruto Tembus Rp733 Triliun

Jum'at, 23 Mei 2025 | 16:03 WIB
PENERIMAAN KEPABEANAN DAN CUKAI

Realisasi Kepabeanan dan Cukai Tumbuh 4,4% hingga April 2025

Jum'at, 23 Mei 2025 | 15:36 WIB
INFOGRAFIS PAJAK

Susunan Terbaru Pejabat Kemenkeu di Bawah Komando Sri Mulyani