Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Literasi
Senin, 03 Maret 2025 | 15:30 WIB
KAMUS KEPABEANAN
Senin, 03 Maret 2025 | 08:00 WIB
FOUNDER DDTC DARUSSALAM:
Jum'at, 28 Februari 2025 | 17:03 WIB
RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI
Jum'at, 28 Februari 2025 | 17:00 WIB
KAMUS KEPABEANAN
Fokus
Reportase

Amnesti Pajak Diperpanjang Hingga 15 Oktober

A+
A-
12
A+
A-
12
Amnesti Pajak Diperpanjang Hingga 15 Oktober

Ilustrasi.

PORT OF SPAIN, DDTC News – Pemerintah Trinidad dan Tobago memperpanjang masa amnesti pajak atau pengampunan pajak sampai dengan 15 Oktober 2021.

Menteri Keuangan Colm Imbert mengatakan pemerintah memberikan kesempatan terakhir bagi wajib pajak yang hendak memperoleh fasilitas pengampunan pajak agar segera melaporkan kewajiban pajaknya ke negara.

“Perlu dicatat bahwa tidak akan ada perpanjangan Amnesti 2021 lebih lanjut setelah 15 Oktober 2021,” katanya dikutip dari laman resmi Kementerian Keuangan Trinidad dan Tobago pada Rabu (06/10/2021).

Baca Juga: Optimalkan Insentif Pajak dengan Manajemen yang Tepat

Wajib pajak diberikan kesempatan untuk melaporkan dan membayarkan pajak yang terutang kepada negara tanpa dibebani sanksi denda atau bunga. Syarat pembebasan bunga dan denda tersebut yaitu terhadap terutang atau jatuh tempo pajak 6 tahun penghasilan hingga 31 Mei 2021 (2015-2020).

Penerapan amnesti pajak merupakan implementasi dari UU No. 10/2021. Sebelumnya, masa amnesti pajak hanya dalam periode 5 Juli 2021 hingga 17 September 2021. Setelah itu, diperpanjang sampai dengan 1 Oktober 2021 dan diperpanjang kembali hingga 15 Oktober 2021.

Selain menyasar wajib pajak (residen), pengampunan pajak juga menyasar kepada wajib pajak (nonresiden) orang pribadi serta perusahaan yang memperoleh penghasilan dari Trinidad dan Tobago dan memiliki pajak terutang atau jatuh tempo.

Baca Juga: Gagal Daftar NPWP di Coretax, WP Pilih Datang Langsung ke Kantor Pajak

Hampir semua jenis pajak tercakup dalam pengampunan pajak Trinidad dan Tobago tahun ini, seperti pajak penghasilan (PPh) orang pribadi, PPh badan, pajak pertambahan nilai (PPN), pajak bumi dan bangunan (PBB), dan lain sebagainya.

Untuk memperoleh fasilitas pengampunan pajak, wajib pajak perlumengakses laman otoritas pajak melalui www.ird.gov.tt. Wajib pajak juga bisa mengetahui lebih lanjut tata caranya, termasuk proses pelaporan dan pembayaran pajak terutang melalui laman tersebut. (rizki/rig)

Baca Juga: Ingat! Tidak Ada Penghapusan Sanksi Telat Upload Faktur Pajak

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : trinidad and tobago, amnesti pajak, pengampunan pajak, pajak, pajak internasional

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Rizki Zakariya

Kamis, 07 Oktober 2021 | 13:45 WIB
Ulasan menarik, terima kasih

Haris

Rabu, 06 Oktober 2021 | 22:34 WIB
Diharapkan Wajib Pajak yang masa pajaknya telah jatuh tempo memaksimalkan perpanjangan Tax Amnesty ini. Perpanjangan ini juga merupakan keringanan dari Otoritas Pajak untuk Wajib Pajak yang masa pajaknya telah jatuh tempo. Kepatuhan terhadap perpajakan seharusnya lebih diperhatikan oleh Wajib Pajak ... Baca lebih lanjut
1

ARTIKEL TERKAIT

Senin, 03 Maret 2025 | 16:37 WIB
PERATURAN PERPAJAKAN

Aturan PPN Ditanggung Pemerintah atas Tiket Mudik, Download di Sini!

Senin, 03 Maret 2025 | 16:30 WIB
KANWIL DJP ACEH

Terbitkan Faktur Pajak Fiktif Rp3 Miliar, Tersangka Ditahan Kejaksaan

Senin, 03 Maret 2025 | 16:07 WIB
STATISTIK KEBIJAKAN PAJAK

Perlakuan Pajak bagi Pembayar Zakat di Berbagai Negara, Seperti Apa?

Senin, 03 Maret 2025 | 14:00 WIB
LAYANAN PAJAK

Kantor Pajak Bisa Tambah Jam Layanan Khusus untuk Terima SPT Tahunan

berita pilihan

Selasa, 04 Maret 2025 | 19:43 WIB
EXCLUSIVE SEMINAR – DDTC ACADEMY

Optimalkan Insentif Pajak dengan Manajemen yang Tepat

Selasa, 04 Maret 2025 | 18:00 WIB
KPP MADYA TANGERANG

Gagal Daftar NPWP di Coretax, WP Pilih Datang Langsung ke Kantor Pajak

Selasa, 04 Maret 2025 | 17:30 WIB
KEP-67/PJ/2025

Ingat! Tidak Ada Penghapusan Sanksi Telat Upload Faktur Pajak

Selasa, 04 Maret 2025 | 17:00 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Kode Verifikasi untuk Login DJP Online Tak Masuk-Masuk? Coba Cara Ini

Selasa, 04 Maret 2025 | 15:30 WIB
KABUPATEN BULELENG

Piutang Pajak Menumpuk Rp108 Miliar, Pemkab Didesak Kebut Penagihan

Selasa, 04 Maret 2025 | 15:00 WIB
PMK 17/2025

Simak! Ini Sederet Hak Tersangka dalam Pemeriksaan Penyidikan

Selasa, 04 Maret 2025 | 14:45 WIB
PEREKONOMIAN INDONESIA

Deflasi 0,09 Persen, Kemenkeu Klaim Daya Beli Rakyat Masih Terjaga

Selasa, 04 Maret 2025 | 14:30 WIB
APBN 2025

Dari Uang Pajak! Danantara Bakal Modali Proyek-Proyek Hilirisasi

Selasa, 04 Maret 2025 | 14:00 WIB
KONSULTASI CORETAX

Sudah Bayar PPN dalam PIB, tapi di Coretax PPN-nya Tetap Nol?