Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Fokus
Reportase

IMF Dorong Negara Fokus Reformasi Pajak di Tengah Gejolak Tarif AS

A+
A-
0
A+
A-
0
IMF Dorong Negara Fokus Reformasi Pajak di Tengah Gejolak Tarif AS

Logo International Monetary Fund (IMF). REUTERS/Benoit Tessier/File Photo

WASHINGTON D.C, DDTCNews - International Monetary Fund (IMF) mendorong tiap negara untuk melakukan reformasi fiskal, termasuk reformasi di bidang pajak, guna menghadapi tarif bea masuk resiprokal Presiden AS Donald Trump.

Menurut Direktur Pelaksana IMF Kristalina Georgieva, reformasi fiskal merupakan salah satu langkah untuk memitigasi rencana pengenaan bea masuk resiprokal AS. Sebab, kebijakan Trump ini menimbulkan ketidakpastian perekonomian dan ketegangan perdagangan.

"Negara-negara harus fokus pada reformasi fiskal internal, termasuk reformasi pajak, di tengah ketidakpastian global yang disebabkan oleh tarif AS," katanya, dikutip pada Jumat (9/5/2025).

Baca Juga: Berangkat Haji 2025? Impor Barang Kiriman Jemaah Bisa Bebas Bea Masuk

Selain mendorong tiap negara melakukan reformasi fiskal, lanjut Georgieva, IMF juga menyoroti kondisi negara-negara berpenghasilan rendah di tengah tingginya ketidakpastian ekonomi global.

Dia berpandangan negara-negara berpenghasilan rendah lebih baik fokus dalam menjaga mobilisasi sumber daya domestik (domestic resource mobilization) atau meningkatkan kinerja penerimaan pajak negaranya.

Dengan meningkatkan penerimaan pajak atau pendapatan secara umum, negara akan memiliki ruang fiskal yang lebih besar. Saat dibutuhkan, pemerintah bisa memakai ruang fiskal itu untuk melakukan belanja yang bersifat tidak wajib di tengah gejolak global ini.

Baca Juga: Akibat Lebih Bayar 2024, PPh Pasal 21 Januari-Februari 2025 Tertekan

"Kita tidak bisa membiarkan negara-negara dengan rasio pajak di bawah 15% ini sulit menjalankan fungsinya," tutur Georgieva.

Dia pun meminta sebagian besar negara di Afrika untuk lebih fokus untuk menguatkan perekonomian domestik mereka untuk mengurangi dampak guncangan eksternal imbas pengenaan tarif bea masuk AS.

Georgieva juga meyakini banyak cara yang bisa dilakukan negara-negara untuk memperluas basis pajak. Selain itu, banyak pula upaya yang bisa dilakukan untuk mengurangi penghindaran dan penggelapan pajak.

Baca Juga: DDTC Academy Gelar In-House Training soal Pajak Minimum Global

"Menggunakan teknologi atau digitalisasi seperti yang dilakukan beberapa negara untuk mengejar penerimaan pajak adalah hal yang sangat baik untuk dicontoh," jelasnya seperti dilansir Tax Notes International. (rig)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : amerika serikat, IMF, reformasi fiskal, reformasi pajak, tarif bea masuk, bea masuk resiprokal, tarif AS, pajak, pajak internasional

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Jum'at, 09 Mei 2025 | 08:30 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Permohonan Penetapan WP Kriteria Tertentu Bisa Diajukan via Coretax

Jum'at, 09 Mei 2025 | 06:30 WIB
BERITA PAJAK HARI INI

WP Sudah Lapor SPT Tahunan, DJP Tindak Lanjuti dengan Penelitian

Kamis, 08 Mei 2025 | 19:00 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Sudah Setor PPh 25 via Deposit, WP Tak Perlu Bikin Kode Billing Lagi

Kamis, 08 Mei 2025 | 17:45 WIB
KEBIJAKAN PAJAK

Agar Sukses, WP Harus Percaya Tax Amnesty Hanya Digelar Sekali

berita pilihan

Jum'at, 09 Mei 2025 | 20:00 WIB
KEBIJAKAN PERPAJAKAN

Berangkat Haji 2025? Impor Barang Kiriman Jemaah Bisa Bebas Bea Masuk

Jum'at, 09 Mei 2025 | 19:00 WIB
PENERIMAAN PAJAK

Akibat Lebih Bayar 2024, PPh Pasal 21 Januari-Februari 2025 Tertekan

Jum'at, 09 Mei 2025 | 18:30 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Terbit STP, WP Bisa Ajukan Pengurangan/Penghapusan Sanksi

Jum'at, 09 Mei 2025 | 18:14 WIB
DDTC ACADEMY – PERSONALISED TRAINING

DDTC Academy Gelar In-House Training soal Pajak Minimum Global

Jum'at, 09 Mei 2025 | 18:00 WIB
KAMUS PAJAK

Apa Itu Standar Pemeriksaan Pajak?

Jum'at, 09 Mei 2025 | 17:30 WIB
AMERIKA SERIKAT

Demi Tip Bebas Pajak, Trump Ingin Naikkan Tarif PPh Orang Kaya

Jum'at, 09 Mei 2025 | 17:00 WIB
KEBIJAKAN KEPABEANAN

DJBC Terapkan Secara Penuh CEISA 4.0 Tahap ke-20

Jum'at, 09 Mei 2025 | 16:30 WIB
KEPATUHAN PAJAK

Belum Lapor SPT Tahunan, Bersiap Dikirim Surat Teguran dari DJP

Jum'at, 09 Mei 2025 | 16:03 WIB
PEMBARUAN SITUS WEB DDTC ACADEMY

Login Website DDTC Academy, Akses Ilmu Perpajakan dari Para Ahli

Jum'at, 09 Mei 2025 | 15:30 WIB
PENEGAKAN HUKUM

DJBC Lakukan 9.000 Penindakan, Paling Banyak Kasus Rokok Ilegal