Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Literasi
Jum'at, 18 April 2025 | 15:30 WIB
RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI
Kamis, 17 April 2025 | 17:00 WIB
TIPS PAJAK DAERAH
Kamis, 17 April 2025 | 14:00 WIB
KELAS PPh Pasal 21 (12)
Selasa, 15 April 2025 | 18:15 WIB
KETUA MA 1974-1982 OEMAR SENO ADJI:
Fokus
Reportase

Tingkatkan Lifting, ESDM Bakal Kembangkan 301 Wilayah Kerja

A+
A-
0
A+
A-
0
Tingkatkan Lifting, ESDM Bakal Kembangkan 301 Wilayah Kerja

Ilustrasi.

JAKARTA, DDTCNews - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah berfokus meningkatkan lifting minyak dalam rangka mewujudkan kemandirian energi nasional.

Menurut Bahlil, saat ini masih terdapat 301 wilayah kerja yang belum dikembangkan. Padahal, 301 wilayah kerja tersebut memiliki cadangan minyak yang tidak sedikit.

"Kita tahu bahwa cadangan minyak kita yang sudah ada itu sudah sekitar 301 wilayah kerja tapi sampai sekarang belum plan of development (POD), ini akan kita lakukan," ujar Bahlil, dikutip Jumat (1/11/2024).

Baca Juga: Ketentuan PPh atas Pengalihan Partisipasi Interes, Apa yang Berubah?

Tak hanya memaksimalkan cadangan minyak pada 301 wilayah kerja, Bahlil mengatakan pemerintah juga akan merevitalisasi 4.500 sumur minyak yang sudah idle.

Sebagai upaya percepatan di lapangan, Bahlil meminta Badan Investigasi Khusus dan Pengendalian Pembangunan untuk turut berperan aktif dalam mengatasi hambatan-hambatan teknis yang ada.

"Saya minta bantu dari Pak Aris sebagai kepala Badan Investigasi Khusus dan Pengendalian Pembangunan untuk bagaimana melakukan percepatan-percepatan di lapangan kalau ada kendala," kata Bahlil.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Pemerintah Tetapkan Tarif Listrik Tak Naik

Seperti diketahui, lifting minyak Indonesia tercatat terus turun dari tahun ke tahun. Merujuk pada Nota Keuangan APBN 2025, lifting minyak tercatat konsisten turun terhitung sejak 2016.

Pada 2016, lifting minyak Indonesia tercatat mencapai 825.400 barel per hari. Pada 2023, pemerintah mencatat lifting minyak Indonesia hanya mencapai 605.000 barel per hari. Tahun ini, lifting minyak Indonesia diperkirakan akan kembali turun menjadi tinggal 592.000 barel per hari. (sap)

Baca Juga: Investasi Migas 2024 di Bawah Target, Stimulus Fiskal Masuk Solusi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : migas, energi, lifting minyak, wilayah kerja, ESDM

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Kamis, 09 Januari 2025 | 15:30 WIB
CORETAX SYSTEM

Digitalisasi Ekonomi Indonesia, DEN Dukung Implementasi Coretax

Selasa, 07 Januari 2025 | 11:30 WIB
KEBIJAKAN ENERGI

APBN 2025 Targetkan Lifting Migas 1,6 Juta Barel, Ada Sanksi bagi KKKS

Rabu, 01 Januari 2025 | 10:05 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Januari-Maret 2025, Tarif Listrik Nonsubsidi Ditetapkan Tidak Naik

Rabu, 25 Desember 2024 | 11:30 WIB
PMK 94/2023

Pemerikaan Pajak oleh DJP terhadap Kontraktor Migas, Apa Saja?

berita pilihan

Sabtu, 19 April 2025 | 16:30 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Ingat Lagi Ketentuan Pengkreditan Pajak Masukan sebelum Pengukuhan PKP

Sabtu, 19 April 2025 | 14:00 WIB
PROVINSI SULAWESI TENGAH

Ada Pemutihan! Kendaraan Mati 10 Tahun, Cukup Bayar 1 Tahun Saja

Sabtu, 19 April 2025 | 11:35 WIB
KOLABORASI LeIP-DDTC

Gratis 25 Buku Terbaru DDTC untuk PERTAPSI! Beri Komentar Terbaik Anda

Sabtu, 19 April 2025 | 11:30 WIB
INFOGRAFIS PAJAK

Siapa yang Masuk Keluarga Sedarah dan Semenda dalam Aturan Pajak?

Sabtu, 19 April 2025 | 10:30 WIB
PMK 81/2024

Ketentuan PPh atas Pengalihan Partisipasi Interes, Apa yang Berubah?

Sabtu, 19 April 2025 | 10:00 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

WP Badan Masih Bisa Perpanjang Waktu Lapor SPT Tahunan, Tambah 2 Bulan

Sabtu, 19 April 2025 | 09:30 WIB
PENERIMAAN PERPAJAKAN

DPR Khawatir Efek Lemahnya Daya Beli Merembet ke Kinerja Cukai Rokok