Logo-Pakpol Logo-Pakpol
Literasi
Jum'at, 18 April 2025 | 15:30 WIB
RESUME PUTUSAN PENINJAUAN KEMBALI
Kamis, 17 April 2025 | 17:00 WIB
TIPS PAJAK DAERAH
Kamis, 17 April 2025 | 14:00 WIB
KELAS PPh Pasal 21 (12)
Selasa, 15 April 2025 | 18:15 WIB
KETUA MA 1974-1982 OEMAR SENO ADJI:
Fokus
Reportase

BPS: Ekspor Indonesia ke 5 Anggota Pertama BRICS Tembus US$84 Miliar

A+
A-
2
A+
A-
2
BPS: Ekspor Indonesia ke 5 Anggota Pertama BRICS Tembus US$84 Miliar

Ekspor nonmigas Indonesia dengan 5 negara anggota pertama BRICS.

JAKARTA, DDTCNews - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat 33,91% dari total ekspor nonmigas Indonesia disumbang dari 5 negara yang menjadi anggota pertama BRICS, yaitu Brasil, Rusia, India, China, dan Afrika Selatan.

Pada 2024, ekspor nonmigas Indonesia kepada 5 negara tersebut mencapai US$84,37 miliar. Adapun total ekspor nonmigas sepanjang 2024 mencapai US$248,83 miliar.

"Jika kita perinci menurut negaranya, ekspor nonmigas terbesar adalah ke China yang memberikan share sebesar 24,2% dari total ekspor nonmigas Indonesia," kata Plt. Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti, Rabu (15/1/2025).

Baca Juga: Diversikasi Ekspor, Indonesia Sasar Uni Eropa dan Negara Eurasia

Komoditas yang paling banyak diekspor ke China antara lain besi dan baja (HS 72) senilai US$16,07 miliar, bahan bakar mineral (HS 27) senilai US$13,89 miliar, serta nikel dan produk turunannya (HS 75) senilai US$6,26 miliar.

Lebih lanjut, ekspor nonmigas di India tercatat US$20,32 miliar dengan kontribusi sebesar 8,17% dari total ekspor nonmigas Indonesia.

Komoditas yang paling banyak diekspor ke India antara lain bahan bakar mineral (HS 72) senilai US$6,98 miliar, lemak dan minyak hewani/nabati (HS 15) senilai US$3,96 miliar, serta besi dan baja (HS 72) senilai US$1,86 miliar.

Baca Juga: Pemerintah Diminta Dorong WTO Sehatkan Iklim Perdagangan Internasional

"Nilai ekspor nonmigas yang masih kecil ialah dengan Afrika Selatan. Sepanjang 2024, total nilai ekspor nonmigas ke Afrika Selatan senilai US$0,78 miliar," ujar Amalia.

Sebagai informasi, Indonesia resmi menjadi anggota penuh BRICS. Menurut Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), keanggotaan BRICS diperlukan untuk memperkuat kerja sama multilateral demi mewujudkan tatanan global yang lebih inklusif dan berkeadilan.

"Indonesia memandang keanggotaannya di BRICS sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kolaborasi dan kerja sama dengan negara berkembang lainnya, berdasarkan prinsip kesetaraan, saling menghormati, dan pembangunan yang berkelanjutan," sebut Kemenlu. (rig)

Baca Juga: Temui Delegasi Uni Eropa, Wamendag Bahas Strategi Hadapi Bea Masuk AS

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

Topik : BRICS, kementerian luar negeri, kemenlu, ekonomi global, hubungan internasional, BPS, ekspor, nasional

KOMENTAR

0/1000
Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT

Kamis, 17 April 2025 | 15:30 WIB
KEBIJAKAN PEMERINTAH

Menlu AS dan Indonesia Bertemu, Bahas Bea Masuk Resiprokal

Kamis, 17 April 2025 | 15:00 WIB
PELAPORAN SPT TAHUNAN

Tingkatkan Kepatuhan Pelaporan SPT Badan, DJP Lakukan Berbagai Upaya

Kamis, 17 April 2025 | 14:30 WIB
PMK 48/2023

Beli Emas Batangan, Konsumen Akhir Tak Kena PPh Pasal 22 dan PPN

berita pilihan

Minggu, 20 April 2025 | 15:00 WIB
KEBIJAKAN BEA MASUK

Diversikasi Ekspor, Indonesia Sasar Uni Eropa dan Negara Eurasia

Minggu, 20 April 2025 | 14:30 WIB
PEREKONOMIAN GLOBAL

Pemerintah Diminta Dorong WTO Sehatkan Iklim Perdagangan Internasional

Minggu, 20 April 2025 | 14:00 WIB
KERJA SAMA INTERNASIONAL

Temui Delegasi Uni Eropa, Wamendag Bahas Strategi Hadapi Bea Masuk AS

Minggu, 20 April 2025 | 13:00 WIB
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Pemprov Luncurkan Relaksasi Pajak Kendaraan Jilid II, Seperti Apa?

Minggu, 20 April 2025 | 12:30 WIB
ADMINISTRASI PAJAK

Susun Pembukuan dengan Stelsel Kas, Jangan Lupa Kirimkan Pemberitahuan

Minggu, 20 April 2025 | 11:00 WIB
INFOGRAFIS PAJAK

Pengkreditan Pajak Masukan bagi PKP yang Belum Lakukan Penyerahan

Minggu, 20 April 2025 | 10:30 WIB
INSENTIF FISKAL

Dorong Pertumbuhan Sektor Tekstil, Pemerintah Siapkan Aneka Insentif

Minggu, 20 April 2025 | 10:00 WIB
KINERJA PEREKONOMIAN

Utang Luar Negeri Indonesia Tembus US$427 Miliar, Tumbuh 4,7 Persen

Minggu, 20 April 2025 | 09:30 WIB
KANWIL DJP JAKARTA BARAT

DJP Jakbar Perpanjang Kerja Sama Tax Center dengan MNC University